Cara reset Samsung Galaxy J2 yang pertama dengan masuk ke menu pengaturan Samsung Galaxy J2, cara ini tentunya dapat dilakukan jika pengguna Samsung Galaxy J2 masih dapat masuk ke menu pengaturan. Sedangkan cara reset Samsung Galaxy J2 yang kedua dengan cara masuk ke menu recovery mode, di menu recovery mode pengguna Samsung Galaxy J2 dapat melakukan reset Samsung Galaxy J2 dengan memilih wipe data factory reset.
Melakukan reset di Samsung Galaxy J2 akan menghapus data pengguna yang pernah disimpan atau tersimpan di Samsung Galaxy J2 seperti Kontak nama, SMS, Konsep, Draf, Aplikasi, Game, dll. Sebelum melakukan reset Samsung Galaxy J2, Sebaiknya lakukan backup data atau simpan data penting Anda yang tersimpan di Samsung Galaxy J2.
1. Cara Reset Samsung Galaxy J2 dari menu Pengaturan.
- Samsung Galaxy J2 dalam kondisi ON
- Masuk ke menu pengaturan Samsung Galaxy J2
- Pilih Cadangkan dan reset
- Pilih reset data pabrik
- Pilih Reset Perangkat
- Pilih Hapus semua dan tunggu proses reset Samsung Galaxy J2 sampai selesai.
2. Hard Reset Samsung Galaxy J2
- Samsung Galaxy J2 dalam kondisi OFF
- Matikan Samsung Galaxy J2
- Masuk ke menu recovery mode dengan cara tekan dan tahan tombol Volume Up + Home + Power secara bersamaan sampai muncul logo di layar Samsung Galaxy J2 dan lepas ketiga tombol volume, home dan power. Tunggu beberapa saat Samsung Galaxy J2 akan masuk ke menu recovery mode.
- Setelah berada di menu recovery mode, Tekan tombol volume down sampai di wipe data factory reset
- Tekan tombol Power untuk memilih wipe data factory reset
- Konfirmasi pilih yess -- delete all user data
- Pilih wipe cache partition
- Pilih reboot system now
- Tunggu proses restart (Samsung Galaxy J2 akan nyala dengan sendiri)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar